Konvergence adalah partner konversi yang akan membantu bisnis mencapai tujuannya seperti meningkatkan trafik, quality lead, install, download, bahkan sampai ke purchase dan beberapa tujuan konversi lainnya.
Marketing.co.id – Berita Marketing | Saat ini 80% penduduk Indonesia sudah terkoneksi dengan smartphone. Artinya, mereka sudah online. Riset membuktikan bahwa usia 10-58 tahun sudah terkoneksi secara online dan dapat berbicara secara langsung dengan brand. Sekitar 43% dari mereka merupakan golongan produktif yang memiliki uang dan terkoneksi dengan brand secara online. Di sinilah pentingnya brand bisa menjangkau mereka secara digital.
CEO Next Gen Frontier Yuliana Agung mengatakan, dunia saat ini sangat colorful dan memiliki banyak garis warna. Ada jutaan warna (pelanggan) di Indonesia yang terkoneksi secara digital. Pertanyaannya, di mana kita dan bagaimana strategi kita untuk menjangkau mereka?
Baca Juga: Edukasi Pasar, Konvergence Gelar Showcase dan Talkshow
Perkembangan marketing technology (martech) sangat masif. Di luar sana ada lebih dari 14.000 martech, tentunya ini akan membuat orang-orang brand dan produk pusing untuk memilihnya. Di sinilah Next Gen Frontier hadir dengan solusi-solusi inovatifnya, salah satunya Konvergence yang membawa solusi konversi untuk brands.
”Saat ini kami memiliki klien 500 Top Brand. Sekarang, kami mengajak Anda bergabung agar tidak ketinggalan. Melalui Konvergence, Anda akan dibimbing untuk menghampiri mereka (pelanggan) dengan hyper personalisation,” katanya.
Sementara itu, Managing Director Konvergence Erick Ko menjelaskan, Konvergence merupakan Growth Enabler Company yang berfokus mengubah digital presence menjadi conversion engine, memadukan teknologi terkini, AI dengan kreativitas strategis untuk mendorong pertumbuhan bisnis.
Baca Juga: Spradz!, Wadah Komunitas Influencer dan Buzzer Berkualitas Yang Lagi Tren
“Konvergence merupakan salah satu dari sedikit marketing agency yang fokus utamanya conversion. Nggak banyak marketing agency di Indonesia yang fokus indikator kinerja utamanya (KPI) conversion,” ujarnya. “Kami memiliki solusi yang memang fokusnya membantu brand meningkatkan konversi.”
4 solusi Konvergence, bikin pemasaran lebih cerdas
Saat ini Konvergence menawarkan empat solusi untuk membantu brand meningkatkan konversi, yaitu:
TGIF atau Traffic Generation through Impactful Funnel
TGIF dirancang untuk meningkatkan visibilitas brand dan mengubah pengunjung menjadi prospek. Fokus utama produk ini adalah meningkatkan trafik berkualitas dan prospek untuk conversion channels brand.
Spradz!
Spradz! adalah sebuah layanan influencer yang didukung oleh platform canggih untuk menyederhanakan proses menghubungkan brand dengan influencer. “Yang jadi masalah di influencer marketing saat ini adalah data. Karena, banyak strategi influencer marketing yang dijalankan namun brand tidak merasakan dampaknya. Sebab, tak banyak data yang bisa mereka (brand) track dan monitor. Di sinilah kita memiliki platform dimana brand bisa menelusuri semua data dari influencer, mulai dari engagement hingga conversion-nya,” jelas Erick.
Releva
Releva adalah platform berbasis AI yang mengubah perjalanan pelanggan dengan strategi yang dipersonalisasi dan otomatisasi. Gampangnya, kata Erick, kalau di toko offline ada pelayan toko yang bisa memberikan pelayanan kepada setiap pengunjung toko, nah gimana kalau di e-commerce yang dimiliki brand?
Releva hadir sebagai jawabannya yang memberikan pelayanan yang dipersonalisasi dan diotomatisasi kepada setiap pengunjung toko online, agar mereka memiliki customer experience yang excellent. Bahkan, Releva bisa tetap menjalin komunikasi kepada pengunjung atau pelanggan melalui e-mail, WhatsApp, dan juga Meta Ads.
“Kami memiliki engine-nya menggunakan AI. Fitur-fitur yang dulunya hanya ada di marketplace sekarang bisa juga digunakan oleh brand, terutama web commerce,” ujar Erick.
180Leads
Menurut Erick, 180Leads merupakan big data management. Saat ini perusahaan-perusahaan di Indonesia memiliki banyak sekali data, namun sedikit yang tahu cara mengelolanya karena membutuhkan strategi, teknologi dan keahlian khusus. Di sinilah Konvergence hadir membawa best practice yang akan membantu perusahaan mengelola dan menggunakan data yang mereka miliki untuk menghasilkan sesuatu.
“Kami sudah memiliki framework dan solusinya yang memang sudah diterapkan di beberapa perusahaan dan berhasil. Bahkan, salah satu klien kami berhasil meningkatkan revenue hingga 40%. Jadi, kami bisa menerapkan hal yang sama untuk perusahaan-perusahaan lainnya. Saat ini solusi kami telah digunakan hampir 100 perusahaan, di antaranya Tempo Scan Pasifik dan Erigo,” pungkas Erick Ko.