3 Strategi Apple yang bisa Anda Tiru

1
[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Ketiga strategi dari Apple ini bisa Anda adopsi sebagai pedoman kedalam bisnis Anda agar terus tumbuh

Marketing.co.id- Tidaklah mengherankan bahwa Apple telah menggebrak tahun 2012 dengan sebuah “ledakan”. Dimulai dengan keuntungan yang melonjak, harga saham yang terus merangkak naik lebih dari 80 persen, dan iPad baru yang disebut-sebut sebagai salah satu peluncuran paling sukses dalam sejarah peluncuran produk.

Namun, apa yang membuat peluncuran produk  Apple begitu sukses, dan pelajaran apa yang bisa anda pelajari dari mereka untuk mendapatkan keuntungan bisnis Anda? berikut adalah tiga pelajaran penting dari Apple yang bisa Anda renungkan.

Harga produk untuk segmen lain

Ketika Apple hendak meluncurkan iPhone paling baru setahun yang lalu. Apple langsung menurunkan versi 3G-nya menjadi lebih murah ($99). Hal itu berlanjut saat Apple akan meluncurkan iPad baru, Apple menurunkan harga iPad 2 menjadi $100. Dalam kasus kedua, Apple membangun sebuah pasar tambahan yakni untuk segmen pelanggan.

Strategi ini memungkinkan Apple untuk meraih keuntungan yang lebih tinggi. Setiap  perusahaan tidak memiliki peluncuran produk yang memungkinkan untuk mengadopsi strategi ini. Namun, selalu ada kesempatan untuk berkembang dan penurunan harga produk kembali berhasil untuk memenuhi kebutuhan dari segmen pelanggan baru dan berbeda.

Melihat jauh ke masa depan

Pertumbuhan dan sukses menimbulkan sebuah harapan. Seperti Apple yang terus meluncurkan produk-produk inovatifnya. Setiap acara yang diadakan Apple selalu dipenuhii dengan antisipasi dan spekulasi. Seperti yang baru-baru ini terjadi. Para pakar teknologi menghabiskan banyak waktu mereka menjelang peristiwa dengan dugaan tentang Apple. Hal besar apa lagi yang akan dikeluarkan oleh Apple.

Apple tidak pernah berhenti berinovasi. Alhasil, penjualan iPad Apple pada kuartal fiskal pertama meningkat 11 persen dari kuartal tahun lalu. Dan perusahaan masih bisa mempertahankan 74 persen pangsa pasarnya di segmen tablet. Amazon, Samsung, BlackBerry dan yang lainnya semua berlomba-lomba untuk meluncurkan tablet tahun lalu dengan fitur yang mereka percaya bisa memberikan keuntungan lebih daripada Apple. Namun, dengan inovasi yang berkelanjutan dan tetap fokus ke depan telah memungkinkannya untuk tetap didepan para pesaing.

Dengarkan pelanggan

Dengan munculnya media sosial, pelanggan memiliki berbagai jalan untuk mengekpresikan pendapat mereka tentang perusahaan tertentu atau produk. Bahkan jika perusahaan anda bukan topik umum dari blogger, ada lebih banyak cara kuno untuk mendengarkan pelanggan anda.

Apa yang unik dari peluncuran kedua produk terbaru Apple, iPhone 4S dan iPad. Perusahaan tersebut hanya melakukan sedikit perubahan untuk menciptakan permintaan yang melimpah. iPad baru misalnya, tidak begitu berbeda dengan iPad 2. Sebuah layar baru, 4G, prosesor yang lebih cepat dan kamera yang lebih baik adalah daftar perkembangan utama. Tetapi belum ada desain ulang produk secara total.

Memang muncul beberapa kekhawatiran dari para pelanggan yang muncul sejak awal peluncuran iPad baru pada tahun 2010. Namun dengan mengarahkan pengembangan produk untuk suara pelanggan, Apple mampu mendapatkan keuntungan dari peluncuran tablet yang paling sukses dalam sejarahnya.

Ehow|Cecep