150 Pembicara Lintas Industri Meriahkan IDEAFEST 2020

Marketing.co.id – Berita Lifestyle | IDEAFEST kembali diselenggarakan pada 13-15 November 2020, dengan menghadirkan sederet profil inspiratif dari berbagai bidang kreatif lintas industri. Dilakukan secara virtual, IDEAFEST 2020 mempersembahkan 6 program utama yaitu Conference, Ideatalks, Experiential Expo, Music, IdeaSpark Forum, dan F&B.

Ben Soebiakto, CEO Samara Media & Entertainment, mengatakan, “Dengan diselenggarakannya IDEAFEST kami meneruskan komitmen untuk memberikan ruang informasi khususnya bagi komunitas kreatif. Menggandeng lebih banyak komunitas, dan figur-figur inspiratif, kami ingin IDEAFEST dapat memberikan dampak yang lebih besar dan efektif.”

Ideafest 2020

Bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dan didukung oleh Bank BRI, acara ini hadirkan deretan pembicara nasional dan internasional. Melalui panggung virtual IDEAFEST tahun ini, para pembicara akan berbagi inspirasi dan informasi yang dapat dijadikan sebagai referensi terkini bagi pelaku industri kreatif. Terdiri dari 4 channels, 60+ sessions dan 150+ speakers.

“Penggabungan antara sektor pariwisata dan industri kreatif dapat membangkitkan kembali sektor pariwisata. Maka dari itu, dengan diselenggarakannya IDEAFEST 2020 yang juga mendorong para pelaku industri kreatif. Untuk beradaptasi dengan situasi saat ini, Kemenparekraf menekankan 3 komponen untuk bersama-sama membangkitkan Sektor Pariwisata dan Industri Kreatif Indonesia, yaitu Kolaborasi, Kontribusi, dan juga Inovasi,” ujar Rizki Handayani, Deputi Bidang Produk Pariwisata dan Penyelenggara Kegiatan (Events).

Baca juga: Usung Tema “Restart”, Upaya IDEAFEST 2020 Dorong Pertumbuhan Industri Kreatif

Handayani, Direktur Konsumer Bank BRI menyampaikan “Sebagai Bank yang fokus pada pengembangan UMKM, kami terus berkomitmen mendukung berbagai bentuk kegiatan yang bertujuan untuk mendorong Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Untuk itu, kami berharap gelaran IDEAFEST ini dapat menjadi platform yang memberikan manfaat kepada komunitas kreatif Indonesia. Tempat para generasi muda kreatif Indonesia menyalurkan ide-ide dan inovasi baru. Mengoptimalkan informasi, kreativitas, dan edukasi dengan melalui sharing ideaatau knowledge”.

Untuk mengakses seluruh konten, pengunjung dapat membeli tiket dalam 2 kategori: Live (Rp200.000), dan Live and Rewind (Rp450.000). Pengunjung pun dapat menyaksikan kembali berbagai program dari IDEAFEST sampai 31 Desember 2020.

Selain akses berbayar, beberapa program IDEAFEST 2020 seperti IdeaSpark Forum, program musik, experiential expo, F&B, dan beberapa sesi IdeaTalks dapat dinikmati secara gratis melalui platform streaming Vidio.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing & Berita Bisnis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.